Minggu, 18 Agustus 2013

Coklat Kiloan

Coklat Kiloan
Coklat kiloan telah menjadi hidangan alternatif pada setiap hari raya. Pada hari raya keagamaan hampir di setiap rumah yang merayakan selalu menyediakan cemilan yang berupa coklat kiloan yang merupakan makanan favorit para tamu khususnya anak-anak dan remaja. Bisa dipastikan dalam sekejap coklat kiloan yang dihidangkan pasti sudah tandas dimakan atau bahkan dikantongi oleh anak-anak yang datang. Oleh sebab itu memang harus sedia coklat yang banyak biar suasana perayaan tambah semarak. Selain momen tersebut, coklat yang dijual kiloan ini bisa juga melengkapi hidangan saat arisan, halal bihalal, dan acara lainnya.Yang Anda perlukan adalah membeli coklat kiloan yang baik dan bermutu.


Tips Membeli Coklat Curah

Membeli coklat kiloan atau coklat curah itu gampang-gampang susah. Gampang karena banyak sekali yang berjualan coklat curah disekitar tempat tinggal kita, toko-toko, dan bahkan di internet, namun juga susah karena kita sulit menilai mutu dari coklat curah tersebut. Namun ada sedikit tips yang mungkin bisa sangat membantu Anda dalam memilih coklat curah tersebut. Pertama, saat membeli usahakan Anda mendatangi toko atau orang yang menjual coklat curah tersebut. Kedua, Anda harus mencicipi rasa dari setiap coklat yang hendak Anda beli sehingga Anda tahu rasa dan kualitas coklat tersebut.


Menghidangkan Coklat Curah

Karena coklat kiloan ini tidak memakai bungkus kaleng maupun kemasan kotak, maka saat menghidangkan Anda perlu mencari wadah yang sesuai. Untuk membuat tampilan coklat curah kiloan ini lebih menarik, belilah toples yang berwarna-warni dari toko dan hias sedikit dengan kertas kado yang warna-warni dan kemudian letakkan coklat kiloan didalamnya, niscaya banyak yang semakin tertarik untuk mencicipinya dan hari raya semakin semarak di rumah Anda.